Profil Desa Sugio
Sugio merupakan salah satu
dari 21 desa di Kelurahan Sugio
Kabupaten Lamongan. Desa ini
dipimpin oleh Bapak H. Much. Agus Sulistyono, SH. Adapun visi dari Desa Sugio yaitu “Terwujudnya Kesejahteraan Masyarakat Sugio Melalui Perekonomian Dan
Kualitas SDM Yang Lebih Baik Dan Maju Dengan Dilandasi Kebersamaan Pemberdayaan
Masyarakat”. Desa Sugio memiliki luas 395 ha.
Secara geografis, Desa
Sugio berbatasan dengan wilayah Desa Jubel Kidul sebelah utara, Desa Sekarbagus
di timur, Desa Deketagung sebelah selatan, dan Desa Supenuh sebelah barat.
Secara administratif wilayah Desa Sugio terdiri dari 5 dusun, 11 rukun warga,
dan 30 rukun tetangga. Sedangkan secara umum, tipologi Desa Sugio terdiri dari
persawahan, perladangan, perkebunan, peternakan, kerajinan dan industri kecil,
industri sedang dan besar, jasa dan perdagangan. Potensi tanaman pangan yang dihasilkan oleh
masyarakat desa Sugio didominasi oleh tanaman padi, jagung, ubi kayu, ubi jalar
dan kacang hijau. Sementara, potensi buah-buahan dan sayuran dari masyarakat
desa Sugio mayoritas berupa mangga, pisang, terong, cabai dan tomat.
Secara topografis Desa
Sugio termasuk dataran landai atau dataran rendah. Desa ini terletak sangat
strategis, yaitu terletak di dekat pusat kota Lamongan. Jarak yang perlu ditepuh menuju pusat kota
Lamongan yaitu 18,2 Km atau dengan kisaran waktu selama 27 menit. Jumlah penduduk di Desa Sugio
berdasarkan profil desa tahun 2017 sebanyak 5.200 jiwa yang terdiri dari 2.645
laki-laki dan 2.555 perempuan.
Mata pencaharian dari masyarakat Desa Sugio
terdiri dari berbagai macam salah satunya yaitu petani, buruh tani, peternak,
pegawai negeri sipil (PNS), wiraswasta, dan pengrajin. Tingkat pendidikan yang
telah ditempuh oleh masyarakat desa sugio mayoritas lulusan SMA derajat
sedangkan sebagian kecil lulusan SMP dan SD. Fasilitas prasana yang telah dimiliki
oleh Desa Sugio sudah lengkap hal ini dibuktikan dengan data yang telah ada,
yaitu Prasarana umum, prasarana pendidikan, prasaran kesehatan, prasarana
ekonomi dan prasarana ibadah.
Komentar
Posting Komentar